• +6285161000690
  • staiasnufa@gmail.com

Jl. PG Demaas, Watuketu, Demung, Besuki, Situbondo, Jawa Timur 68356

Berita

Blog Details

Perdana, STAI Ahmad Sibawayhie Berangkatkan Mahasiswa Peserta KKN di Berbagai Desa

https://staiasnufa.ac.id/ - Sekolah Tinggi Agama Islam Ahmad Sibawayhie (STAIAS), menggelar upacara pemberangkatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) perdananya. Kegiatan KKN ini di ikuti oleh 30 Mahasiswa STAIAS yang terdiri dari 2 Program Studi (Prodi), Pendidikan Bahasa Arab (PBA) dan Ekonomi Syariah (ES). Upacara tersebut berlangsung di depan Gedung STAIAS pada Senin 24/07/2023.

KKN perdana ini mengusung tema, "Membangun Masyarakat Maju Berbasis Kearifan Lokal dan Moderasi Beragama".
Dimana akan diikuti oleh peserta KKN dengan lokasi berbeda, Diantaranya Desa Dawuhan, desa Gunung putri dan desa Mujodungkol, yang terletak di kecamatan suboh Kabupaten Situbondo.

Pada sambutan Ketua STAIAS, H. Abdul Fatah menyampaikan, KKN merupakan salah satu dari Tri Dharma perguruan tinggi yang wajib dilaksanakan oleh mahasiswa maupun dosen. maka dari itu, diharapkan mahasiswa dapat mengabdi kepada masyarakat dengan menyumbangkan segala bentuk pengabdiannya baik berupa pikiran ataupun tindakan,
dan terpenting bisa bermanfaat dan dapat diterapkan oleh masyarakat nantinya.

 

"Saya berharap juga kepada mahasiswa yang akan  menjalani KKN untuk selalu menjaga kepercayaan masyarakat, dan mampu bergaul dengan masyarakat setempat serta tetap menjaga nama baik almamater kampus STAIAS ", harapnya

Pada sesi ini, mahasiswa peserta KKN cukup antusias mengikuti kegiatan tersebut, dan siap untuk menjalankan tugas dan pengabdiannya kepada masyarakat.