• +6285161000690
  • staiasnufa@gmail.com

Jl. PG Demaas, Watuketu, Demung, Besuki, Situbondo, Jawa Timur 68356

Berita

Blog Details

Guna Meningkatkan Mutu Leadership Perguruan tinggi, STAI Ahmad Sibawayhie hadiri RAPIM PTKIS IV Surabaya

STAIAS - Sekolah Tinggi Agama Islam Ahmad Sibawayhie (STAIAS) turut hadir dalam kegiatan Rapat Pimpinan (RAPIM) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta (PTKIS) dalam rangka peningkatan mutu leadership pimpinan PTKIS Kopertais Wilayah IV Surabaya. Kegiatan dilaksanakan pada Hari Sabtu-minggu, tanggal 27-28 April 2024. Tempat Hotel Santika Premiere Gubeng, Jl. Raya Gubeng No.54, Gubeng, Kec. Gubeng, Kota Surabaya.

 

Kopertais Wilayah IV Surabaya menyelenggarakan Rapat Pimpinan tersebut dengan tema: "Penguatan Tata Kelola PTKIS Menuju Akreditasi Unggul". Kegiatan tersebut guna mencetak figur seorang pemimpin agar dapat mengelola dan mengatur organisasi untuk mencapai tujuan-tujuannya. Dan juga untuk mengkaji pentingnya kepemimpinan dalam organisasi dengan pendekatan keilmuan. 

 

Kegiatan ini di hari oleh Prof. Dr. H. ABU ROKHMAD, M.Ag. Selaku
Plt. Direktur Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI. Prof. AKH. MUZAKKI, Grad. Dip. SEA, M.Ag., M.Phil., Ph.D. Selaku koordinator Kopertais Wilayah IV Surabaya dan para pimpinan perguruan tinggi se-kopertais lV Surabaya.

 

Berbagai macam materi yang disampaikan pada kegiatan tersebut diantaranya adalah Materi “Overview Layanan Akademik dan Ketenagaan pada PTKI di Kopertais IV Surabaya”, Materi “Tata kelola Peningkatan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Menuju Akreditasi Unggul di Kopertais IV Surabaya” dan materi-materi lainnya.

 

"Kegiatan tersebut sangat penting guna meningkatkan integritas atau nilai mutu para pimpinan di setiap perguruan tinggi agama islam, terkhusus bagi perguruan tinggi Agama Islam Ahmad Sibawayhie (STAIAS)", ucap Muh. Ilham Shohib, M.Hum salah satu dosen STAIAS setelah mengikuti kegiatan tersebut.