• +6285161000690
  • staiasnufa@gmail.com

Jl. PG Demaas, Watuketu, Demung, Besuki, Situbondo, Jawa Timur 68356

Berita

Blog Details

Pelaksanaan Asesmen Lapangan Prodi Ekonomi Syariah oleh LAMEMBA

STAIAS– Senin (13/05/24), Tim assesor Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akutansi (LAMEMBA) lakukan visitasi ke Program Studi Ekonomi Syariah (ES) Sekolah Tinggi Agama Islam Ahmad Sibawayhie (STAIAS) dalam rangka pelaksanaan Asesmen Lapangan (AL). Kehadiran tim merupakan tindak lanjut pengajuan borang Akreditasi Program Studi Ekonomi Syariah yang telah diajukan beberapa waktu lalu.

 

Dua orang asesor yang ditugaskan LAMEMBA melakukan asesmen lapangan adalah Dr. Edy Yusul Agunggunanto.PhD yang berasal dari Universitas Diponegoro Semarang (UNDIP) dan Dr. Slamet Haryono, S.E.M.Si..Ak.CA. berasal dari UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta (UIN SUKA) Tim assesor melakukan kroscek dokumen akreditasi yang tertuang dalam borang pengajuan dan menyesuaikannya dengan fakta lapangan dengan sangat detil.


Kegiatan Hari pertama asesmen lapangan dimulai dengan pembukaan berisi sambutan dari Ketua Yayasan Nuru Wafa KH. Moh. Abdul Hafidz Sibawayhie SH kemudian Ketua STAI Ahmad Sibawayhie Abdul Fatah, Lc., M.SEI. serta dilanjutkan dengan sesi Penilaian lapangan meliputi peninjauan bukti administrasi, fasilitas pelayanan mahasiswa dan proses pembelajaran, serta prasarana dan sarana, selain itu para Pimpinan Unit Pengelola Program Studi Ekonomi Syariah, Mitra, Mahasiswa dan stakeholder diwawancara oleh tim assesor untuk memperoleh data dan informasi terkait program-program yang sudah dilaksanakan.

 

Kegiatan penutupan asesmen lapangan diakhiri dengan penandatanganan berita acara penilaian lapangan. Dalam acara penutupan assesor mengatakan ucapan terimakasih pada Program Studi Ekonomi Syariah yang telah memberikan layanan yang prima.


Assesor menyampaikan terkesan dengan
prasarana dan sarana yang dimilki Prorgarm Studi Ekonomi Syariah STAI Ahmad Sibawayhe.
atas seluruh rangkaian asesmen lapangan selama 2 hari tersebut Diperkirakan nilai akreditasi dapat diketahui pada satu bulan kedepan.