staiasnufa.ac.id - Sekolah Tinggi Agama islam Ahmad Sibawayhie (STAIAS), menggelar acara Stadium General & Bedah Buku, dengan tema "Membangun Peradaban melalui Perguruan Tinggi Islam" Dengan buku yang berjudul "Rasionalitas Tradisi Islam Nusantara" Karya Dr. KH. Nawawi Thabrani M, Ag. (Ketua Baznas Kab. Situbondo dan Dosen Universitas Ibrahimy Sukorejo) Pada Senin (05/09/2022), di Aula Pondok Pesantren Nurul Wafa.
Acara tersebut dihadiri oleh Ketua STAIAS, H. Abdul Fatah Lc, Pengasuh Pondok pesantren Nurul Wafa, KH. Moh. Abdul Hafidz Sibawayhie SH. Dan sengenap civitas akademika STAIAS.
Adapun pembanding pada kegiatan bedah buku tersebut, yakni Kiyai Imron Fauzi selaku ketua Syuriah PCNU Situbondo sekaligus Dosen Stai Ahmad Sibawayhie.
Bedah Buku Perdana ini dibuka langsung oleh Ketua STAIAS, H.Abdul Fatah Lc. Yang mana Dalam sambutannya Beliau menyampaikan "Buku ini sangat relevan untuk kita pelajari, Dan harapan Saya, semoga kelak juga terbit buku-buku karya mahasiswa STAIAS yang nantinya juga akan di bedah di Kampus ini."
Dalam sesi bedah buku tersebut, penulis juga menyampaikan sepatah kalimat yang menjadi motivasi bagi seluruh yang ikut serta dalam kegiatan tersebut, bahwasanya "Sering-seringlah menulis, karena menulis merupakan sebuah amal jariyah buat kita kelak."
Acara yang berlangsung beberapa jam tersebut, selain penyampaian materi, dilanjutkan juga dengan sesi tanya jawab, dimana Samsul Arif selaku Waka lll STAIAS, yang Memoderatori acara tersebut mempersilahkan kepada mahasiswa untuk mempertanyakan atau mendiskusikan dari hasil yang di sampaikan oleh pemateri. yang dalam hal tersebut ada 4 (empat) mahasiswa penanya, yang terdiri dari 2 (dua) mahasiswa dan 2 mahasiswi. Dan dari 4 pertanyaan, kemudian dijawab dengan jelas oleh pemateri.
Akhir sesi diskusi, Kiyai Imron Fauzi selaku pembanding "Semoga Apa yang telah kita Diskusikan saat ini, menjadi ilmu yang bermanfaat bagi kita semua" Harapnya.
Akhir acara kemudian ditutup dengan pembacaan do'a bersama.